Snapdragon 855 Plus, Chipset Untuk Ponsel Gaming dari Qualcomm – Qualcomm yang menciptakan System on Chip ( SoC) Snapdragon, kini memperkenalkan sebuah Chipset yang dikhususkan untuk ponsel gaming yaitu Snapdragon 855 Plus. Versi ini merupakan versi upgrade dari chipset Snapdragon 855.
<@ads
Perbedannya dari kedua chipset tersebut ditekankan pada performa. Clockspeed maksimal kedelapan inti CPU Kyro milik Snapdragon 855 Plus ini ditingkatkan menjadi 2,96 GHz yang sebelumnya 2,84 GHz di Snapdragon 855.
Kinerja kartu grafis Adreno 650 pada Snapdragon 855 Plus juga ditingkatkan hingga 15% dibandingkan GPU yang sama pada Snapdragon 855. Qualcomm mengungkapkan bahwa spesifikasi ini dapat meningkatkan pengalaman gaming di ponsel Android.
Selain gaming, Snapdragon 855 Plus ini mendukung kemampuan fitur Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR). Snapdragon 855 Plus ini sebenarnya identik dengan Snapdragon 855. Chip ini masih menggunakan modem LTE. Untuk bisa tersambung ke jaringan 5G, harus adanya tambahan Snapdragon X50 agar bisa tersambung ke jaringan 5G.
Smartphone yang akan meluncur dengan chipset Snapdragon 855 Plus ini dirumorkan adalah Asus ROG Phone II.
<@ads