Pendiri Apple Menyarankan Warga Dunia Untuk Menghapus Akun Facebook – Steve Wozniak, salah seorang pendiri Apple mengajak masyarakat untuk meninggalkan Facebook. Wozniak meminta para pengguna untuk segera menghapus akun Facebook milik mereka.
<@ads
Ajakan tersebut disebabkan kekhawatirannya atas isu privasi yang terus mendera di Facebook. Wozniak khawatir media sosial ini akan terus melakukan pelanggaran privasi dan memata-matai pengguna.
Ia mengatakan bahwa tidak ada yang bisa menjamin apakah Facebook hingga saat ini masih menguping percakapan para pengguna atau tidak. Pada tahun 2018 lalu Wozniak berhenti menggunakan Facebook dan menghapus akun miliknya.
Hal itu dipicu dari tindakan Facebook yang mengumpulkan banyak data pribadi untuk mencari uang lewat iklan. Facebook memanfaatkan data tersebut untuk melakukan targetin ke audiens yang disasar.
Tidak hanya Facebook, aplikasi lain yang berada di bawah Facebook Inc juga dapat menguping percakapan pengguna, seperti salah satunya Instagram.
Adam Mosseri, CEO Instagram Juni lalu sempat menyangkal tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa Instagram tidak bisa mendengar percakapan pengguna. Tapi hal tersebut digarisbawahi, reputasi Facebook terhadap perlindungan data pengguna sangatlah buruk. Apalagi setelah kejadian kebocoran data pada kasus Cambridge Analytica.
Tahun 2018 lalu, tidak hanya Steve Wozniak, Apple Tim Cook juga sudah lebih dulu mengkritik Facebook dengan mengatakan bahwa Apple sebenarnya bisa saja memanfaatkan data pengguna seperti Facebook tapi hal tersebut tidak dilakukan.
<@ads